Minggu, 31 Maret 2013

Langkah Awal Memulai Membuat Program Sederhana Dengan NetBeans

Kita langsung mulai dengan pembukaan program di NetBeans..,

langsung aja kita akan belajar menulis kode program sederhana dan menjalankannya, yang akan anda pelajari adalah :
  • membuat proyek baru
  • membuat package
  • membuat file dot java (namafile.java) baru
  • menulis kode program
  • menjalankan project
  • menjalankan file dot java (namafile.java) tertentu
  1. membuat proyek baru cukup sederhana tinggal pilih menu File → new project untuk yang lebih lengkap lihat postingan sebelumnya. Saya asumsikan nama project barunya adalah “pemula”. Kira – kira file project yang akan anda miliki adalah seperti ini
  2. Membuat package baru pada bagian source Packages, klik kanan lalu pilih Java Package

  1. lalu beri nama package anda, package adalah folder tempat anda menyimpan dan mengatur file – file kode program anda. Anda juga bisa kok gak perlu bikin package baru, nanti kode program anda akan berada di package default, namun jika anda membuat project yang membutuhkan banyak file kode program anda harus membuat package agar mudah mengaturnya. ^_^saya asumsikan anda membuat package dengan nama “pertama”
  2. membuat file java,  file kode program java berekstensi dot java (namafile.java). Nama file anda akan menjadi nama public class dari program anda (nama file dan nama public class harus sama). Dalam sebuah file java boleh ada :
  • public class namun namanya harus sama dengan nama file dot java dan hanya ada 1 (satu) public class dalam sebuah file.
  • Beberapa class, nama class selain public class boleh beda dengan nama file
  • boleh juga hanya 1 public class atau hanya satu class.
  • Untuk membuat file baru (class baru) pada netbean pilih menu File → new file → java → java class. Lalu sesuaikan nama project dan packagenya lalu FINISH . Atau …ikuti gambar berikut, pada bagian projects window , klik kanan icon package ->new  -> java class..

akan muncul window untuk mengisi kelengkapan kelas, seperti nama isilah dengan SayHai (untuk nama kelas gunakan huruf kapital terlebih dahulu lalu huruf kecil dan kapital lagi jika ada kata baru dst.. sesuai kesepakatan programmer – programmer) meskipun anda boleh boleh saja mengisikan dengan nama apa saja asalkan tidak di spasi. lalu cek form  nama project, nama package -> Finish.
  1. Menulis Kode Programuntuk dapat memahami struktur pemrograman java, anda perlu memahami konsep OOP (Object Oriented Programming) atau pemrograman berorientasi object. Namun untuk saya hanya ingin memberikan gambaran bagaimana memulai membuat, menulis, dan menjalankan program.Karena menggunakan netbean maka akan langsung dibuatkan template untuk menulis program seperti
1
2
3
4
package pertama;
public class SayHay{
 
}
program kita belum bisa dijalankan karena belum ada isinya mari kita isi.
Pertama, kita pahami struktur kodenya
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
package pertama ; // adalah tmpt deklarasi file ini berada di package/folder apa
 
//lalu deklarasi kelas
public class SayHay{
//tempat deklarasi atribut/variabel yang akan digunakan
static String halo ="haaaaaai";
static String nama="alka";
//selanjutnya deklarasi method (fungsi / behaviour dari kelas) disini kita baru dan hanya menggunakan method main yang menjadi syarat jika file kode program ingin di RUN.
public static void main(){
//lalu isi kode untuk membuat program berjalan seperti ingin kita, sekarang kita ingin dia
//bisa berkata haaaaai maka tulis
System.out.println("haaaaai");
//atau jika kita ingin menggunakan variable halo maka tulis
System.out.println(halo);
//jika ingin menambah kata(String) bisa tambahkan tanda +
System.out.println(halo+" nama saya "+nama);
}
lalu program bisa anda run
  1. menjalankan project / file syarat sebuah file bisa di RUN atau dijalankan adalah terdapat method main. Jika ingin menjalankan main project tekan F6, jika ingin menjalankan file java tekan Shift + F6

Sabtu, 30 Maret 2013

Sejarah Fungsi dan Pengertian NetBeans

Yahuuuu.., libur kuliah 3 hari lumayan tanpa ada beban tugas kuliah, tanpa apapun yang membebani otak tapi postingan tetap lanjuutt.., Kali ini yang akan saya tulis adalah tentang software PBO apakah itu ????
ya sudah pasti lah tentang NetBeans kan sudah di tulis di atas sebagai judul....,
Berikut penjelasannya.., (^_^)

NetBeans mengacu pada kedua platform kerangka untuk aplikasi desktop Java, dan sebuah lingkungan pengembangan terpadu (IDE) untuk pengembangan dengan Java , JavaScript , PHP , Python , Ruby , Groovy , C , C + + , Scala , Clojure , dan lain-lain.
NetBeans IDE ditulis dalam Java dan berjalan di mana-mana mana JVM diinstal, termasuk Windows, Mac OS, Linux, dan Solaris.Sebuah JDK diperlukan untuk pengembangan fungsionalitas Jawa, tetapi tidak diperlukan untuk pembangunan di bahasa pemrograman lain.
Platform NetBeans memungkinkan aplikasi untuk dikembangkan dari satu set modular komponen software yang disebut modul. Aplikasi berbasis platform NetBeans (termasuk IDE NetBeans) dapat diperpanjang oleh pengembang pihak ketiga .
Awal sejarah
NetBeans dimulai pada tahun 1996 sebagai Xelfi (kata bermain pada Delphi ), Java IDE proyek mahasiswa di bawah bimbingan Fakultas Matematika dan Fisika di Charles University di Praha . Pada tahun 1997 Staněk Romawi membentuk perusahaan sekitar proyek tersebut dan menghasilkan versi komersial NetBeans IDE hingga kemudian dibeli oleh Sun Microsystems pada tahun 1999. Komunitas NetBeans sejak terus tumbuh, berkat individu dan perusahaan yang menggunakan dan berkontribusi dalam proyek ini.
versi Lancar
NetBeans IDE 6.0 memperkenalkan dukungan untuk mengembangkan modul IDE dan aplikasi klien kaya berdasarkan platform NetBeans, Java Swing GUI builder (sebelumnya dikenal sebagai "Proyek Matisse"), meningkatkan CVS dukungan, WebLogic 9 dan JBoss 4 dukungan, dan perangkat tambahan banyak editor. NetBeans 6 is available in official repositories of major Linux distributions. NetBeans 6 tersedia dalam repositori resmi dari distribusi Linux utama.
Selain itu, NetBeans Enterprise Pack mendukung pengembangan aplikasi Java EE 5 perusahaan, termasuk SOA alat desain visual, skema XML tools, web orkestrasi layanan (untuk BPEL), dan UML modeling. The NetBeans IDE Bundle for C/C++ supports C/C++ development. The NetBeans IDE Bundle untuk C / C + + mendukung C / C + + pembangunan.
Hosting pengembang sumber terbuka proyek di kenai.com tambahan manfaat dari instant messaging dan pelacakan masalah integrasi dan navigasi kanan dalam IDE, dukungan untuk pengembangan aplikasi web dengan PHP 5.3 dan kerangka Symfony, dan kode selesai diperbaiki, layout, petunjuk dan navigasi dalam proyek JavaFX.
dirilis pada bulan Juni 2010, menambahkan dukungan untuk OSGi , Spring Framework 3.0, Java EE injeksi ketergantungan (JSR-299), Zend Framework untuk PHP , dan navigasi kode lebih mudah (seperti "Apakah / ditimpa Penerapan" penjelasan), format , petunjuk, dan refactoring di beberapa bahasa.

Rabu, 27 Maret 2013

Simbol Java

Di sela-sela Deadline tugas PBO yang cuma ada waktu tinggal esok aja cukup membuat bingung dan retak tulang tengkorak. hehehehe Kronologisnya kira-kira gitu.., Yah meskipun belum selesai semua yang penting tugasnya dikerjakan sendiri + di kirim ke email dosen yang bersangkutan,,. Nah malah curhat jadinya. Lupakan soal tugas sejenak meskipun ngeblog kayak sekarang juga merupakan tugas.., Pernah terfikir saat sedang ngerjakan tugas tentang gambar dari software pemrograman Java.., kenapa ya gambarnya harus secangkir kopi panas,? apa karena java bikin kepala ku retak ?? heheheee mungkin juga sih.., atau kenapa ngga gambar hewan atau gambar kaligrafi dan semacamnya.., setelah bertanya ke Prof. Dr. H. Google S.T., M.T. ini dia jawabannya..,!

Pada kesempatan ini, saya akan menjelaskan tentang kenapa JAVA menggunakan simbol secangkir kopi panas, bukan menggunakan simbol pulau JAVA. JAVA adalah sebutan bahasa inggris untuk nama sebuah pulau di indonesia yaitu pulau Jawa. Namun demikian, JAVA juga merupakan nama salah satu varian dari kopi panas yang disajikan di suatu kafe di Amerika. Namun disini JAVA adalah salah satu bahasa pemrograman komputer yang berorientasi objek diciptakan oleh satu tim dari perusahaan Sun MicroSystem, Perusahaan workstation UNIX (Spare) yang cukup terkenal. Ternyata asal usul dari terbentuknya bahasa pemrograman JAVA, dimulai pada tahun 1991 ketika Sun Microsystem melakukan sebuah penelitian terhadap berbagai produk elektronika. James Gosling dan Patrick Naughton ditugaskan untuk merancang perangkat lunak aplikasi. James Gosling kemudian memakai bahasa C++ untuk menulis beberapa aplikasi untuk peralatan mikro, namun ternyata james gosling mengalami banyak kesulitan. Kemudian timbul ide dari James Gosling untuk menciptakan sebuah bahasa baru, yang ditulis berdasarkan C++ namun dengan beberapa perbaikan. Bahasa ini kemudian disebut Oak( nama sebuah pohon yang terlihat dari jendela ruangan James Gosling).

Kemudian pada tahun 1994, ketika web mulai populer, nama bahasa Oak kemudian diganti dengan menjadi JAVA. James Gosling bingung mencari nama untuk bahasa baru tersebut karena seriap nama yang dipikirkannya untuk nama bahasa pemrogramannya ternyata sudah ada yang memakai, sampai ketika James Gosling mampir ke sebuah cafe untuk minum kopi, dan ia meminta “JAVA”. Dari situ lah timbul ide untuk memakai nama JAVA. JAVA kemudian dipakai untuk membuat sebuah browser yang bernama WebRunner. Setelah berhasil maka browser ini kemudian dinamakan HotJava dengan simbol secangkir kopi panas.

Simbol bahasa pemrograman JAVA :


Simbol atau gambar pulau Jawa :


REFERENSI :
http://www.google.com
 

Selasa, 26 Maret 2013

Memulai Belajar Java

Ini adalah postingan yang sesuai dengan kondisi mahasiswa seperti saya yang sudah frustasi belajar java karena di hajar dengan tugas terus menerus setiap pertemuan mata kuliah PBO di hari senin dan selasa.., maklum sudah belajar setengah jalan tapi dapat kebuntuan.., Nah bagi yang mau memulai untuk belajar java inilah artikelnya..,

Java, my world, my passion..
Java is in the golden age, every programmer hears about “write once, run everywhere”. The promises are platform independent, open standard, pure object oriented, high performance, rapid development, managed environment, safe, etc, etc..
Pertanyaan ini sangat sering saya temui, baik di mailing list, di forum programmer, atau dari teman-teman. Biasanya orang bertanya hal ini karena sering mendengar tentang Java, teman-teman pakai Java, kemudian ingin tahu apa itu Java, tapi bingung apa yang harus dipelajari pertama kali. Umumnya, orang yang ingin  belajar Java akan bingung harus mulai dari mana. Ini cukup dapat dimaklumi, karena Java sedikit berbeda dengan bahasa pemrograman yang lain.
Sebagai contoh, kalau mau belajar Visual Basic, pasti install Visual Basic dulu, kemudian baca help atau cari tutorial. Mau belajar PHP, tinggal download PHP, install, baru coba-coba. Mau belajar Dot Net, install dulu Visual Studionya. Almost all are quiet straightforward, tidak banyak pilihan, yang akan membuat kita sedikit kebingungan, seperti yang biasa ditemui orang saat akan belajar Java. Di Java, kita akan selalu berhadapan dengan pilihan-pilihan. Untuk yang sudah berpengalaman, hal ini sangat bagus, karena kita bebas memilih arsitektur, platform, tools yang sesuai dengan kebutuhan kita. Tapi buat yang baru akan belajar, ini memang bisa menjadi mimpi buruk, dan akhirnya membatalkan niat untuk belajar Java, bahkan sebelum dia mulai belajar. Saya harap, Anda tidak termasuk golongan yang terakhir ini, hehe..
Ok, kita mulai dengan “Java” nya. Java adalah general purpose programming language, artinya bahasa pemrograman yang bisa digunakan untuk membangun aplikasi dengan tujuan umum seperti aplikasi desktop, web, mobile, sampai ke aplikasi skala enterprise. Jadi dengan bahasa yang sama, yaitu bahasa Java, kita bisa membuat berbagai jenis aplikasi dengan menggunakan peralatan dan library yang tepat untuk tujuan kita tersebut. Java adalah bahasa dengan konsep Object Oriented Programming (OOP) murni, bukan OOP setengah-setengah seperti yang ada di beberapa bahasa lain yang ingin menyelipkan konsep OOP di pemrograman yang dasarnya adalah prosedural.
Aplikasi yang dibuat menggunakan Java dapat dijalankan di berbagai hardware dan dan sistem operasi tanpa harus melakukan compile ulang dari source code. Hal ini dimungkinkan karena adanya Java Virtual Machine (JVM) menerjemahkan byte code hasil kompilasi source code Java ke kode mesin yang spesifik untuk tiap platform hardware dan sistm operasi. Oleh karena itu, kita membutuhkan JVM yang ada di dalam JRE untuk menjalankan aplikasi berbasis Java.
Secara umum, ada 3 edisi Java:
1. Java Standard Edition (Java SE)
Berisi library dasar, class-class yang paling sering dibutuhkan seperti tipe data (string, integer, dll), input-output atau I/O, kumpulan utilities, dan library untuk membuat graphical user interface (GUI).
Ada 2 distribusi untu Java SE.
Java SDK (Java Software Development Kit) berisi library dasar plus tools yang kita butuhkan untuk men-develop aplikasi (compiler, debugger, dll).
JRE (Java Runtime Environment) berisi library dasar yang dibutuhkan untuk menjalankan aplikasi.
Jadi JRE adalah subset (bagian dari) Java SDK, dengan menginstall Java SDK, kita sekaligus mendapatkan JRE. Untuk belajar membangun aplikasi Java, kita membutuhkan Java SDK. Keduanya bisa didownload dari website Sun Microsystem disini untuk Java SDK dan JRE.
2. Java Enterprise Edition (Java EE)
Yang perlu diingat, Java EE adalah spesifikasi, bukan berupa barang berwujud nyata. Ada banyak vendor software atau komunitas opensource membuat software berupa application server yang mengikuti standard Java EE sehingga disebut Java EE compliant application server. Application server ini memungkinkan kita untuk membuat aplikasi berskala enterprise (biasanya menggunakan web interface, tapi tidak selalu) dengan lebih mudah karena application server sudah menyediakan berbagai fasilitas untuk aplikasi kita. Contoh application server adalah Glassfish, Oracle AS, JBoss, IBM Websphere, dll. Apache Tomcat adalah salah satu webserver/webcontainer untuk aplikasi web Java yang cukup terkenal, tapi bukan termasuk Java EE application server karena tidak menyediakan semua service yang ada di spesifikasi Java EE.
Full Java EE compliant application server menyediakan berbagai service seperti web container, messaging, web service, mail, directory service, database connectivity, distributed transaction, remoting, persistence, dan lain lain.
3. Java Mobile Edition (Java ME)
Edisi Java yang ini menyediakan library dan peralatan yang dibutuhkan untuk membangun aplikasi yang akan dijalankan di mobile devices, seperti handphone dan PDA. Anda tentunya sudah sering mendengar handphone yang punya fasilitas J2ME atau Java ME. Itu berarti kita bisa menjalankan aplikasi yang dibangun dengan Java ME di dalam handphone tersebut. Aplikasi yang bisa dibuat beragam, mulai dari game, organizer hingga aplikasi mobile banking. Saya pribadi kurang mendalami tentang Java ME, jadi mohon maaf bila penjelasannya terlalu umum.
Setelah mengetahui ketiga edisi Java tersebut, saya harapkan kita sudah mendapat sedikit pencerahan mengenai apa itu Java dan apa saja yang bisa kita lakukan bersama Java.
Selanjutnya, yang pertama kali harus dipelajari dari Java bahasa pemrogramannya itu sendiri, bagaimana mengcompile dan menjalankan aplikasi Java. Ini berkaitan dengan sintaksis penulisan source code, konsep OOP, dan penggunaan tools yang tersedia di Java SDK. Untuk mempelajari itu semua, kita membutuhkan yang namanya Java SDK. Silahkan download, kemudian install di komputer Anda. Jika Anda pengguna setia windows, instalasi Java SDK sangat mudah, tinggal ikuti wizard dan tekan next, next, ….., finish. Lokasi instalasi Java SDK ini biasanya disebut dengan JAVA_HOME, misalnya di C:\Program Files\Java\jdk1.6.0, tergantung dari versi Java nya. Untuk memudahkan proses kompilasi dan eksekusi, lakukan setup environment variable seperti berikut (untuk windows):
  • Klik kanan di My Computer, pilih properties. Pilih tab Advanced, klik tombol Environment Variables.
  • Di bagian System variables, klik New. Buat environment variable baru dengan nama JAVA_HOME dengan value lokasi instalasi Java SDK Anda (misal: C:\Program Files\Java\jdk1.6.0).
  • Edit variable PATH, kemudian tambahkan lokasi direktori bin dari dari instalasi Java. Misal instalasi Java nya ada di: C:\Program Files\Java\jdk1.6.0, maka tambahkan ;C:\Program Files\Java\jdk1.6.0\bin di belakang value yang sudah ada.
Kita akan mulai dengan membuat sesuatu yang sangat terkenal, aplikasi Halo Dunia, atau orang biasa menyebutnya Hello World application.
1. Buka notepad, ketik kode berikut. Ketik, bukan copy dan paste, please…
1
2
3
4
5
public class HaloDunia {
    public static void main(String[] args) {
        System.out.println("Halo Dunia, pake Java nih !");
    }
}
Save dengan nama file HaloDunia.java.
Note: Kalo di notepad, waktu save biasanya harus pakai kutip ganda di nama filenya. Jadi begini “HaloDunia.java”. Kalau tidak, notepad akan otomatis menambah ektensi “.txt” di file yang kita buat.
2. Compile source code. Buka command prompt, pindah ke direktori tempat Anda menyimpan file HaloDunia.java. Kemudian ketik:
javac HaloDunia.java [ENTER]
Java compiler (javac) akan mengkompile file source code java dan hasilnya adalah file HaloDunia.class.
3. Eksekusi aplikasi. Di command prompt tadi, ketik:
java HaloDunia [ENTER]
Jika Anda melihat tulisan seperti gambar berikut,
Output HaloDunia
Output HaloDunia
Congratulation, welcome to Java.. !
Selanjutnya, silahkan mendalami Java sesuka yang Anda mau. Ada sangat banyak resource yang tersedia di internet untuk membantu kita belajar Java. Rekomendasi saya, Java Tutorial dari website SunMicrosystem (http://java.sun.com/docs/books/tutorial/information/download.html), lengkap, sangat membantu.
Selamat belajar, keep the spirit !

Selamat Memulai ya Soooobbb..,!!!
Salam Persaudaraan..,

Senin, 25 Maret 2013

Sejarah Pemrograman Berorientasi Objek

Edisi spesial malam ini adalah tentang sejarah PBO sendiri.., ini di katakan spesial karena hanya blog ini yang menyediakan artikel tentang sejarah PBO jika di bandingkan dengan blog teman-teman saya dari Fakultas Teknik Program Studi Teknik Informatika Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Berikut adalah ulasan sejarah tersebut.., (^_^).

Sebuah pemrograman berorientasi objek pertama kali digali dari rancang bangun sebuah kapal, setiap kapal tentunya mempunyai sebuah pola atau cetakan yang tentunya akan dihasilkan perilaku yang unik, selanjutnya sebuah pola pembuatan kapal tadi dijadikan sebuah class atas objek yang berbetuk kapal.
Istilah "object oriented programming" pertama kali dipakai oleh Xerox PARC. Istilah ini digunakan untuk merujuk kepada proses menggunakan objek sebagai dasar untuk penghitungan. Suatu objek akan dapat dibentuk, diubah dan di hapus.
Sistem yang menggunakan pemrograman berorientasi objek pertama kali adalah Simula 67 yang telah memberikan masukan terhadap berbagai bahasa pemrograman lain, termasuk Pascal dan Lips. Tahun 1980, C++ mendominasi pemrograman dengan kategori berorientasi objek. Tidak puas dengan bentuk tampilan yang ada maka pengembang pemrograman berorientasi objek berusaha memikirkan graphics user interface. Grafics user interface yang dinamis pertama kali di kembangkan oleh Cocoa. Grafics user interface ini juga telah memainkan peranan penting dalam pengembangan event-driven programming.
Bahasa pemrograman yang menggunakan teknik pemrograman berorientasi objek diantanya Fortran (bahasa pemrograman untuk pengolahan rumus), BASIC dan pascal. Bahasa pemrograman ini murni karena tidak memiliki fungsi yang diperlukan oleh programmer, hal ini akan memberikan kebuntuan bagi para programmer.
Untuk memecahkan kebuntuan tersebut maka ditemukan Java, Java menjadi populer karena menggunakan virtual machine yang mirip dengan C++, sehingga memungkinkan Java bisa berjalan pada berbagai platform.Kepopuleran pemrograman berorientasi objek telah menyebabkan pengembangan dalam bahasa modeling, design patern, dan lain sebagainya. Sehingga akan memberi harapan pengembangan bahasa pemrograman akan selalu ada dimasa mendatang.

Nantikan postingan berikutnya yang pasti lebih menarik lagi..,

Selasa, 19 Maret 2013

Pengertian Polimorfisme

Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua.., kali ini saya akan memposting tentang Polimerfisme.., apa itu Polimorfisme.? mari kita simak penjelasan berikut...,

Polimorfisme melalui pengiriman pesan. Tidak bergantung kepada pemanggilan subrutin, bahasa orientasi objek dapat mengirim pesan; metode tertentu yang berhubungan dengan sebuah pengiriman pesan tergantung kepada objek tertentu di mana pesa tersebut dikirim. Contohnya, bila sebuah burung menerima pesan "gerak cepat", dia akan menggerakan sayapnya dan terbang. Bila seekor singa menerima pesan yang sama, dia akan menggerakkan kakinya dan berlari. Keduanya menjawab sebuah pesan yang sama, namun yang sesuai dengan kemampuan hewan tersebut. Ini disebut polimorfisme karena sebuah variabel tungal dalam program dapat memegang berbagai jenis objek yang berbeda selagi program berjalan, dan teks program yang sama dapat memanggil beberapa metode yang berbeda di saat yang berbeda dalam pemanggilan yang sama. Hal ini berlawanan dengan bahasa fungsional yang mencapai polimorfisme melalui penggunaan fungsi kelas-pertama.

Nah.., itu dia sekilas tentang Polimorfisme.., semoga bermanfaat yaa.., (^_^)

Minggu, 17 Maret 2013

Pegertian Enkapsulasi

Sekedar iseng-iseng menghibur diri yang lagi insomnia.., jadi posting di blog aja lagi kan lebih bermanfaat bagi yang baca plus bisa menambah ilmu.., (^_^). bahan bahasan buat subuh ini yaitu Enkapsulasi.., berikut penjelasannya...,

Enkapsulasi - Memastikan pengguna sebuah objek tidak dapat mengganti keadaan dalam dari sebuah objek dengan cara yang tidak layak; hanya metode dalam objek tersebut yang diberi izin untuk mengakses keadaannya. Setiap objek mengakses interface yang menyebutkan bagaimana objek lainnya dapat berinteraksi dengannya. Objek lainnya tidak akan mengetahui dan tergantung kepada representasi dalam objek tersebut.

Meskipun sedikit tapi cukup sudah buat bikin yang posting ngantuk.., Good Night All..,

Jumat, 15 Maret 2013

Tentang Pemrograman Java

Pagi-pagi sudah posting lagi nah supaya dapat nilai dari dosen.., :D
Minta doanya ya supaya dapat nilai bagus dari dosen POB.., Amminn.., (^_^)
Kali ini ada timbul pertanyaan di benak saya yaa mungkin cuma pemikiran iseng-iseng aja.., Kenapa ya kita harus belajar java ?? nah temukan jawabannya di sini..,

Java merupakan sebuah bahasa pemrograman pada komputer yang berbasiskan kepada Object Oriented Programming yang sederhana dan tidak tergantung pada berbagai platform Sistem Operasi, yang dikembangkan oleh Sun Microsystem Corp. 



Java diciptakan setelah C++ dan didesain sedemikian rupa sehingga memudahkan programmer profesional untuk dapat mengerti lebih jelas tentang Java, fungsionalitas, dan lain-lain. Apabila user memiliki pengetahuan dasar tentang C++ dan konsep pemrograman berorientasi objek.

Tujuannya agar konsep dasar dari teknologi Java dapat dimengerti dengan mudah, dan programmer dapat segera menghasilkan sesuatu sejak dari awal mungkin. Tidak hanya ini, penemu Java memastikan bahwa Java juga bermula dari bahasa pemrograman dasar yang sudah ada pada saat itu. Kemudian mereka membuang berbagai fitur yang rumit dan cukup membingungkan. Disamping itu dengan memakai bahasa pemrograman ini, kita dapat memasukkan berbagai macam program aplikasi animasi, multimedia, dan database ke dalam situs web. Itulah mengapa Java menjadi sangat populer dan banyak digunakan oleh para pengembang sistem maupun Web Developer.

Bahasa pemrograman Java yang didesain sejak awal untuk menjadi bahasa yang berorientasi objek. akhirnya teknologi objek menjadi kenyataan dan diterima oleh sebagian besar komunitas pemrograman Konsep berorientasi objek memungkinkan pembuatan software yang kompleks, berbasis network sehingga dapat disimpulkan bahwa teknologi Java menghasilkan platform pembuatan perangkat lunak yang baik dan efisien serta berorientasi objek.

Karakteristik Java :

1. Sederhana
Bahasa pemrograman Java menggunakan sintaks mirip dengan C++ namun sintaks pada Java telah banyak diperbaiki terutama menghilangkan penggunaan pointer yang rumit dan multiple inheritance. Java juga menggunakan automatic memory allocation dan memory garbage collection.

2. Berorientasi objek (Object Oriented)
Java mengunakan pemrograman berorientasi objek yang membuat program dapat dibuat secara modular dan dapat dipergunakan kembali. Pemrograman berorientasi objek memodelkan dunia nyata kedalam objek dan melakukan interaksi antar objek-objek tersebut.

3. Dapat didistribusi dengan mudah
Java dibuat untuk membuat aplikasi terdistribusi secara mudah dengan adanya libraries networking yang terintegrasi pada Java.

4. Interpreter
Program Java dijalankan menggunakan interpreter yaitu Java Virtual Machine (JVM). Hal ini menyebabkan source code Java yang telah dikompilasi menjadi Java bytecodes dapat dijalankan pada platform yang berbeda-beda.

5. Robust
Java mempuyai reliabilitas yang tinggi. Compiler pada Java mempunyai kemampuan mendeteksi error secara lebih teliti dibandingkan bahasa pemrograman lain. Java mempunyai runtime-Exception handling untuk membantu mengatasi error pada pemrograman.

6. Aman
Sebagai bahasa pemrograman untuk aplikasi internet dan terdistribusi, Java memiliki beberapa mekanisme keamanan untuk menjaga aplikasi tidak digunakan untuk merusak sistem komputer yang menjalankan aplikasi tersebut.

7. Architecture Neutral
Program Java merupakan platform independent. Program cukup mempunyai satu buah versi yang dapat dijalankan pada platform yang berbeda dengan Java Virtual Machine.

8. Portabel
Source code maupun program Java dapat dengan mudah dibawa ke platform yang berbeda-beda tanpa harus dikompilasi ulang.

9. Performance
Performance pada Java sering dikatakan kurang tinggi. Namun performance Java dapat ditingkatkan menggunakan kompilasi Java lain seperti buatan Inprise, Microsoft ataupun Symantec yang menggunakan Just In Time Compilers (JIT).

10. Multithreaded
Java mempunyai kemampuan untuk membuat suatu program yang dapatmelakukan beberapa pekerjaan secara sekaligus dan simultan.

11. Dinamis
Java didesain untuk dapat dijalankan pada lingkungan yang dinamis. Perubahan pada suatu class dengan menambahkan properties ataupun method dapatdilakukan tanpa menggangu program yang menggunakan class tersebut.

Kelebihan pada Java :

1. Multiplatform. Kelebihan utama dari Java ialah dapat dijalankan di beberapa platform / sistem operasi komputer, sesuai dengan prinsip tulis sekali, jalankan di mana saja. Dengan kelebihan ini pemrogram cukup menulis sebuah program Java dan dikompilasi (diubah, dari bahasa yang dimengerti manusia menjadi bahasa mesin / bytecode) sekali lalu hasilnya dapat dijalankan di atas beberapa platform tanpa perubahan. Kelebihan ini memungkinkan sebuah program berbasis java dikerjakan diatas operating system Linux tetapi dijalankan dengan baik di atas Microsoft Windows. Platform yang didukung sampai saat ini adalah Linux, Mac OS dan Sun Solaris. Penyebanya adalah setiap sistem operasi menggunakan programnya sendiri-sendiri (yang dapat diunduh dari situs Java) untuk meninterpretasikan bytecode tersebut.

2. OOP (Object Oriented Programming – Pemrogram Berorientasi Objek) yang artinya semua aspek yang terdapat di Java adalah Objek. Java merupakan salah satu bahasa pemrograman berbasis oebjek secara murni. Semua tipe data diturunkan dari kelas dasar yang disebut Object. Hal ini sangat memudahkan pemrogram untuk mendesain, membuat, mengembangkan dan mengalokasi kesalahan sebuah program dengan basis Java secara cepat, tepat, mudah dan terorganisir. Kelebihan ini menjadikan Java sebagai salah satu bahasa pemograman termudah, bahkan untuk fungsi fungsi yang advance seperti komunikasi antara komputer sekalipun.

3. Perpustakaan Kelas Yang Lengkap, Java terkenal dengan kelengkapan library/perpustakaan (kumpulan program program yang disertakan dalam pemrograman java) yang sangat memudahkan dalam penggunaan oleh para pemrogram untuk membangun aplikasinya. Kelengkapan perpustakaan ini ditambah dengan keberadaan komunitas Java yang besar yang terus menerus membuat perpustakaan-perpustakaan baru untuk melingkupi seluruh kebutuhan pembangunan aplikasi.

4. Bergaya C++, memiliki sintaks seperti bahasa pemrograman [C++] sehingga menarik banyak pemrogram C++ untuk pindah ke Java. Saat ini pengguna Java sangat banyak, sebagian besar adalah pemrogram C++ yang pindah ke Java. Universitas-universitas di Amerika juga mulai berpindah dengan mengajarkan Java kepada murid-murid yang baru karena lebih mudah dipahami oleh murid dan dapat berguna juga bagi mereka yang bukan mengambil jurusan komputer.

5. Pengumpulan sampah otomatis, memiliki fasilitas pengaturan penggunaan memori sehingga para pemrogram tidak perlu melakukan pengaturan memori secara langsung (seperti halnya dalam bahasa C++ yang dipakai secara luas).

Kekurangan pada Java :

1. Tulis sekali, perbaiki di mana saja – Masih ada beberapa hal yang tidak kompatibel antara platform satu dengan platform lain. Untuk J2SE, misalnya SWT-AWT bridge yang sampai sekarang tidak berfungsi pada Mac OS X.

2. Mudah didekompilasi. Dekompilasi adalah proses membalikkan dari kode jadi menjadi kode sumber. Ini dimungkinkan karena koe jadi Java merupakan bytecode yang menyimpan banyak atribut bahasa tingkat tinggi, seperti nama-nama kelas, metode, dan tipe data. Hal yang sama juga terjadi pada Microsoft .NET Platform. Dengan demikian, algoritma yang digunakan program akan lebih sulit disembunyikan dan mudah dibajak/direverse-engineer.

3. Penggunaan memori yang banyak. Penggunaan memori untuk program berbasis Java jauh lebih besar daripada bahasa tingkat tinggi generasi sebelumnya seperti C/C++ dan Pascal (lebih spesifik lagi, Delphi dan Object Pascal). Biasanya ini bukan merupakan masalah bagi pihak yang menggunakan teknologi terbaru (karena trend memori terpasang makin murah), tetapi menjadi masalah bagi mereka yang masih harus berkutat dengan mesin komputer berumur lebih dari 4 tahun.
Nah.., itu dia penjelasannya semoga bermanfaat bagi yang membaca dan semoga menjadi berkah dan tambahan amal baik bagi yang memposting.., (^_^)..,

Kamis, 14 Maret 2013

Pengertian Objek dan Struktur

Untuk postingan yang selanjutnya saya akan menulis tentang pengertian Objek dan Struktur. langsung saja untuk pengertiannya. Selamat Membaca.., (^_^)

Objek - membungkus data dan fungsi bersama menjadi suatu unit dalam sebuah program komputer; objek merupakan dasar dari modularitas dan struktur dalam sebuah program komputer berorientasi objek. Dalam ilmu komputer, objek merupakan adalah lokasi di memori yang memiliki nilai dan direferensikan oleh pengidentifikasi. Sebuah objek dapat menjadi variabel, fungsi, atau struktur data (Dengan diperkenalkannya kemudian pemrograman berorientasi objek kata yang sama, "objek", mengacu pada contoh tertentu dari kelas).
Struktur adalah bagaimana bagian-bagian dari sesuatu berhubungan satu dengan lain atau bagaimana sesuatu tersebut disatukan. Struktur adalah sifat fundamental bagi setiap sistem. Identifikasi suatu struktur adalah suatu tugas subjektif, karena tergantung pada asumsi kriteria bagi pengenalan bagian-bagiannya dan hubungan mereka. Karenanya, identifikasi kognitif suatu struktur berorientasi tujuan dan tergantung pada pengetahuan yang ada. Menurut Prof. Benny H. Hoed, struktur adalah bangun (teoritis) yang terdiri atas unsur-unsur yang berhubungan satu sama lain dalam satu kesatuan. Struktur ada struktur atas, struktur bawah. Struktur mempunyai sifat: Totalitas, Transformatif, Otoregulatif.

Sekian dulu untuk postingan hari ini.., Terimaksih banyak dan semoga bermanfaat..,(^_^)

Rabu, 13 Maret 2013

Pengertian Kelas

Nah.., untuk postingan hari ini tentang Pemrograman Berorientasi Objek (PBO) saya akan memberikan informasi mengenai Kelas. Untuk mengetahui apayang disebut dengan Kelas mari kita simak postingan di bawah ini dengan seksama dan fahami dengan sungguh-sungguh ya.., heheheee Selamat Membaca.., ^_^

Kelas — kumpulan atas definisi data dan fungsi-fungsi dalam suatu unit untuk suatu tujuan tertentu. Sebagai contoh 'class of dog' adalah suatu unit yang terdiri atas definisi-definisi data dan fungsi-fungsi yang menunjuk pada berbagai macam perilaku/turunan dari anjing. Sebuah class adalah dasar dari modularitas dan struktur dalam pemrograman berorientasi object. Sebuah class secara tipikal sebaiknya dapat dikenali oleh seorang non-programmer sekalipun terkait dengan domain permasalahan yang ada, dan kode yang terdapat dalam sebuah class sebaiknya (relatif) bersifat mandiri dan independen (sebagaimana kode tersebut digunakan jika tidak menggunakan OOP). Dengan modularitas, struktur dari sebuah program akan terkait dengan aspek-aspek dalam masalah yang akan diselesaikan melalui program tersebut. Cara seperti ini akan menyederhanakan pemetaan dari masalah ke sebuah program ataupun sebaliknya.

Dalam pemrograman berorientasi objek, kelas adalah cetak biru untuk membuat objek. Kelas menentukan apa yang dimiliki sebuah objek (atribut) dan apa yang dapat dilakukan objek (metode). Umumnya kelas mewakili sebuah kata benda yang dapat merupakan seseorang, hewan, buah, ataupun benda mati. Contohnya adalah kelas Pegawai. Kelas Pegawai mempunyai atribut berupa nama, usia, dan jenis kelamin serta memiliki metode bekerja.
Contoh :
class Employee {
    /* Atribut */
    private String nama;
    private Integer usia;
    private Boolean isMale;
 
    /* Metode */
    public void bekerja() {
        // logika bekerja di sini
    }
}

Nah.., itu tadi sekilas tentang pengertian Kelas.., di lain waktu pasti akan ada postingan lagi tentang PBO jadi harap bersabar.., karena yang bikin postingan juga sabar ngisi blognya supaya dapat nilai tugas Blog dari Dosennya :D

Rabu, 06 Maret 2013

Pengertian Pemrograman Berorientasi Objek


Selamat Datang di D'Laksana Cs Blog.., Blog ini memuat beberapa artikel tentang PBO atau Pemrograman Berorientasi Objek. Blog banyak memuat pengertian tentang pengertian PBO karena maklum masih awal-awal belajar jadi apa yang di ketahui itulah yang saya sampaikan karena menyampaikan ilmu itu wajib hukumnya.

1. Pengertian Pemrograman Berorientasi Objek (PBO)
           Pemrograman berorientasi objek (Inggris: object-oriented programming disingkat OOP)
merupakan paradigma pemrograman yang berorientasikan kepada objek. Semua data dan fungsi di dalam paradigma ini dibungkus dalam kelas-kelas atau objek-objek. Bandingkan dengan logika pemrograman terstruktur. Setiap objek dapat menerima pesan, memproses data, dan mengirim pesan ke objek lainnya,
Model data berorientasi objek dikatakan dapat memberi fleksibilitas yang lebih, kemudahan mengubah program, dan digunakan luas dalam teknik piranti lunak skala besar. Lebih jauh lagi, pendukung OOP mengklaim bahwa OOP lebih mudah dipelajari bagi pemula dibanding dengan pendekatan sebelumnya, dan pendekatan OOP lebih mudah dikembangkan dan dirawat.

Nah.., mungkin itu dulu postingan untuk hari ini meskipun pendek tapi jangan dianggap remeh pengertian ini merupakan dasar untuk belajar java jadi pahami dasar ini dengan baik ya.., seperti halnya sebuah bangunan jika dasarnya/pondasinya tidak kokoh maka tidak ada jaminan bangunannya kuat terhadap gangguan alam... Terimakasih.., Sekian dulu untuk postingan hari ini..,